Wei Tuo Pu Sa (Skanda Bodhisattva)
Wei Tuo adalah Bodhisattva Pelindung Dharma yang biasanya kita dapat kita jumpai arcanya di samping Buddha Sakyamuni atau di samping Maitreya Bodhisattva. Bodhisattva ini digambarkan dengan pakaian perang lengkap dan tangannya memegang gada penakluk iblis, dengan wajah tampan dan mengenakan seragam dewa perang dengan memegang sebilah ruyung yaitu sejenis pedang yang berjeruji dan mengenakan selendang dewata. Wei Tuo sering juga ditampilkan sebagai malaikat pintu yang menjaga vihara-vihara atau kelenteng-kelenteng Buddha, berdampingan dengan Chie Lan (Bodhisattva Sangha Arama) yang bermuka hitam dan berjenggot, memegang kampak. Kadang-kadang Wei Tuo juga dipuja tersendiri.
Hari lahirnya diperingati pada tanggal 17 bulan 3 Imlek. Chie Lan kadang-kadang ditampilkan sebagai Kuan Kong yang juga dihormati dikalangan Buddhis dan disebut Fo Fak (Bodhisattva Pelindung). Wei Tuo adalah komandan dari 31 jenderal langit dibawah She Ta Tien Wang/raja langit. Beliau bergelar Fo Fak Phu Sa (Bodhisattva pelindung ajaran Buddha), pelindung vihara-vihara, dan pelindung kitab suci ajaran Buddha. Di vihara-vihara Mahayana arca Wei Tuo di tempatkan tersendiri menghadap ke ruang utama vihara (Ta Siung Pau Tien).
Menurut buku-buku ajaran Buddha, Wei Tuo adalah putra seorang raja langit (Tien Wang) yang karena kebajikannya, Sakyamuni Buddha mengangkat putranya sebagai pelindung Dharma ketika menaiki nirvana. Sebab itu ia berkewajiban melindungi anggota-anggota Sangha apabila mereka mengalami ganguan mara, si penggoda. Dan apabila terjadi perselisihan antara berbagai sekte. Wei Tuo menjalankan tugasnya secara damai. Dalam bahasa Sansekerta, Wei Tuo disebut Skanda. Arcanya sering ditemukan di candi-candi kecil yang terletak di tikungan jalan, untuk melindungi si pemakai dari gangguan iblis.
Wei Tuo adalah satu-satunya dewa yang mendapat gelar “Bodhisattva (Phu sa). Ini disebabkan karena Beliau diramalkan di masa yang akan datang, akan diangkat menjadi Buddha; Rucika, yang merupakan Buddha terakhir dari ribuan Buddha jaman ini.
Dalam kisah Puteri Miao Shan, Beliau adalah seorang panglima tertinggi (Goan Swe) yang melindungi puteri Miao Shan dalam merealisasi pembebasan. Namun, dalam salah satu tulisan suhu yang saya pernah baca, disebutkan bahwa kisah Miao Shan hanyalah mitos, Avalokitesvara yang sesungguhnya bukanlah puteri Miao Shan.
Dalam kisah lain, Beliau adalah pangeran yang menjadi Pelindung Dharma, Beliau mengalahkan para siluman yang berusaha mencuri relik Sakyamuni Buddha.
Dalam kisah lainnya lagi, Beliau adalah Goan-Swe dari 34 Jenderal Langit (maaf jika salah!), Beliau merupakan salah satu dari 24 Pengawal Langit (maaf jika salah) di bawah 4 Raja Langit. Jika kita melihat statusnya sebagai Pengawal Langit maka beliau adalah seorang Dewa (masih belum terbebas dari 6 alam samsara) bukan seorang Bodhisattva.
Namun kita harus ingat, banyak para dewa yang telah menjadi pelindung Dharma (Dharmapala) setelah mereka berikrar untuk menapaki’Jalur Bodhisattva’ sehingga mereka telah mencapai, paling tidak adalah tingkatan Bodhisattva Bhumi-1. Dalam Vajrayana, Bodhisattva mulai dari Bhumi-1 disebut mereka yang mempunyai mata kebijaksanaan. Setelah mencapai Bhumi-1, progress mereka tak akan mundur lagi sampai mencapai Buddha yang sempurna. Mereka banyak melakukan kebajikan. Jika kita berjodoh dengan mereka maka kita sering mendapat pertolongan dari mereka. Bodhisattva Bhumi-1 dapat melakukan 100 emanasi (100 perwujudan di tempat/alam yang berbeda tetapi pada waktu yang sama), mereka juga dapat melihat Buddha.
Di altar kita bila telah mempersemayamkan Dewa Kwan Kong pasti ada pasangannya yaitu Dewa Wei to.
Di samping Bodhisattva dan Arahat, dalam agama Buddha dikenal banyak sekali makhluk surgawi yang mengemban misi mulia melindungi Buddha Dharma. Mereka secara tulus berikrar menjadi Dharmapala (Pelindung Dharma) dan pelindung praktisi Buddha Dharma yang tekun.
Di antara sekian banyak dewa itu terdapat satu sosok Dharmapala yang sangat menonjol. Dalam tradisi Mahayana Tiongkok, dewa yang berasal dari tradisi India kuno ini sama terkenalnya dengan Dewa Kwan Kong (Guan Yu) yang juga merupakan salah satu Dharmapala.
Bila mengunjungi vihara Mahayana Tiongkok, saat melangkahkan kaki memasuki bangunan pertama vihara, figur pertama yang berhadapan dengan kita adalah Bodhisattva Maitreya dengan deretan Empat Maharaja Dewa dari Surga Caturmaharajika di kedua sisi. Masuk lagi ke dalam, ada satu figur yang membelakangi Bodhisattva Maitreya, dengan posisi berdiri sambil memegang tongkat Vajra. Seorang jendral perang berpenampilan gagah perkasa, namun bermimik muka bak seorang putra remaja. Figur ini menghadap ke dalam vihara berhadapan dengan rupang Buddha. Dialah Dharmapala Veda (Skanda), jendral surgawi yang berikrar sebagai Pelindung Dharma dan Sangha. Ada pula vihara yang menempatkan rupang Dharmapala Veda ini berpasangan dengan rupang Dewa Kwan Kong.
Veda ini sebenarnya adalah salah satu dari delapan jendral surgawi di bawah pimpinan Raja Dewa Virdhaka – salah satu Empat Maharaja Dewa Surga Caturmaharajika dari penjuru selatan. Setiap Empat Maharaja Dewa di empat penjuru Surga Caturmaharajika memiliki 8 jendral surgawi. Dari 32 jendral surgawi ini, Dharmapala Veda adalah panglima tertinggi. Meskipun merupakan makhluk alam Surga Karmadhatu (alam nafsu), Jendral Veda telah mempraktikkan brahmacari (perilaku suci) sehingga paras mukanya bagaikan seorang remaja dan tidak ternoda oleh kenikmatan alam surgawi.
Jendral Veda disebut juga dengan nama Dewa Skanda, sedang Buddhisme Tiongkok menyebutnya sebagai Bodhisattva Weituo. Istilah Weituo merupakan transliterasi dari kata Veda. Para umat Mahayana Tiongkok meyakini Gunung Tianmu (Tianmushan) di Propinsi Zhejiang, Tiongkok, sebagai tempat Dharmapala Veda membabarkan Dharma.
Adapun awal munculnya pemujaan Jendral Veda di vihara-vihara Tiongkok sangat erat hubungannya dengan kisah nyata dalam Daoxuan Lushi Gantonglu (Catatan Kontak Batin Bhiksu Lu Daoxuan) yang ditulis oleh Master Daoxuan, pendiri mazhab Vinaya di Tiongkok. Saat itu Bhiksu Daoxuan banyak berjasa dalam penyusunan literatur Vinaya serta menjalani disiplin Vinaya yang ketat. Moralitas kebajikan Daoxuan menggetarkan batin makhluk alam dewa sehingga seorang dewa dari Surga Caturmaharika datang mengunjungi Beliau.
Adapun kontak batin dengan makhluk alam dewa secara perlahan-lahan mulai muncul setelah Beliau menyelesaikan kitab “Xu Gaoseng Zhuan” (Lanjutan Riwayat Bhiksu Mulia) dan “Guang Hong Ming Ji” (Kumpulan Perluasan Pembabaran Ajaran Terang).
Para dewa mengetahui bahwa usia kehidupan Daoxuan akan segera berakhir, maka satu demi satu berdatangan demi melengkapi berbagai topik vinaya yang belum sempat Beliau selesaikan. Dewa pertama yang datang berkunjung memperkenalkan diri sebagai dewa yang mengemban tugas melindungi Buddha Dharma dan merupakan utusan dari Jendral Veda. Dewa tersebut berkata, “Jendral Veda sangat tekun dalam melindungi Buddha Dharma di 3 benua. Bila terdapat perselisihan yang riskan di ruang lingkup agama Buddha, maka Jendral Veda akan memberi nasehat untuk mendamaikan perselisihan itu. Oleh karena itu, Beliau sangat sibuk hingga belum sempat datang berkunjung, sebab itu mengutus kami terlebih dahulu untuk menyampaikan hormat, namun tidak lama kemudian Beliau pasti akan datang.”
Dewa kedua yang datang berkunjung memperkenalkan diri menyatakan telah mengikuti Jendral Veda sejak masa Buddha Kasyapa. Dewa ini berkata bahwa Jendral Veda telah menjalani kehidupan suci dan tidak melekat pada kenikmatan surgawi. Beliau silih berganti mengunjungi 4 benua (Jambudwipa di penjuru selatan, Purvavideha di penjuru timur, Aparagodaniya di penjuru barat dan Uttarakuru di penjuru utara) untuk memberi perlindungan kepada para bhiksu.
Berbeda dengan kondisi di Uttarakuru, ajaran Buddha hanya ada di tiga benua lainnya, namun meski demikian anggota Sangha di tiga benua ini kerap melakukan pelanggaran dan bertindak tidak sesuai dengan Dharma. Karena Buddha pernah berpesan agar selalu melindungi Buddha Dharma, maka para dewa pun tidak berani bersikap lalai dalam menjalankan misi mulia ini. Oleh karena itu, meskipun para bhiksu banyak melakukan pelanggaran sila, namun bila mereka melakukan satu kebajikan saja, maka pelanggaran-pelanggaran tersebut tidak akan dipersoalkan [oleh para dewa]. Meskipun para dewa dapat merasakan aroma busuk alam manusia menebar sejauh 400.000 mil hingga ke atas langit, namun karena pesan dari Buddha pulalah maka para dewa tetap berkenan mengunjungi alam manusia untuk memberi perlindungan. Lantas, Jendral Veda adalah satu dari 32 jendral surgawi yang paling gigih dalam melindungi Buddha Dharma. Setiap ada iblis Mara yang mengganggu para bhiksu, maka Beliau akan segera datang untuk melindungi dan menyadarkan sesuai dengan sikon (situasi dan kondisi) yang tepat. Bila Beliau menemui Empat Raja Dewa, maka Raja Dewa akan menyambut Beliau dengan sikap berdiri sebagai tanda hormat atas kegigihannya.
Akhirnya Jendral Veda sendiri datang mengunjungi Daoxuan. Jendral Veda lalu bercerita tentang kemerosotan agama Buddha di tanah India, dan perkembangannya di wilayah Tiongkok. Menurut Beliau, para bhiksu di Tiongkok kerap melanggar sila namun masih memiliki rasa bersalah dan melakukan penyesalan. Meski batin mereka sering melakukan pelanggaran, namun perilakunya masih berusaha menjaga Sila. Itu pula sebabnya Jendral Veda sering memberi pesan kepada para Dharmapala lain bahwa asalkan terdapat satu kebajikan saja yang dilakukan oleh para bhiksu, maka lupakan saja seratus kesalahannya. Jika melihat ada yang melakukan pelanggaran, walau sampai meneteskan air mata (sedih, karena melihat pelanggaran yang dilakukan para bhiksu tersebut), tetap harus menjaga dan melindungi para pelanggar itu, agar tidak disesatkan oleh para iblis Mara hingga meninggalkan Buddhasasana.
Menurut Dharmapala Veda, pelanggaran Sila yang dilakukan oleh bhiksu di dunia kita ini (benua Jambudwipa) masih tidak seberapa dibandingkan dengan bhiksu di benua Aparagodaniya di penjuru barat. Di Aparagodaniya, pemimpin vihara sangat berkuasa dan otoriter, mereka sanggup memobilisasi bhiksu yang berjumlah puluhan juta orang, hingga raja pun tidak sanggup melawan mereka. Mereka menyembunyikan emas di bawah stupa, dan di dapur menumpuk kepala ikan bagaikan gunung tingginya. Usus kambing menggantung lebih banyak daripada yang ada di tempat penjagalan. Namun dalam kondisi seperti inipun Dharmapala Veda masih berusaha melindungi mereka agar tidak semakin disesatkan oleh Mara. Bayangkan, betapa besar belas kasih Beliau kepada para anggota Sangha dan betapa tegarnya beliau menahan diri agar tidak terpancing amarah melihat perilaku buruk para bhiksu sebagai realisasi atas ikrar agung untuk selalu melindungi Buddhasasana.
Pentingnya Rasa Malu dan Menyesal
Hal lain yang menarik tentang Dharmapala Veda adalah kisah pertolongan Beliau kepada Bhiksu Miaofeng (tradisi Chan) pada masa dinasti Ming (abad 16). Miaofeng adalah seorang terpelajar, namun setelah menyadari bahwa ilmu pengetahuan duniawi tidak sanggup menjawab hakekat hidup secara tuntas, ia kemudian memutuskan untuk menjadi bhiksu.
Setelah menjadi bhiksu, Miaofeng berlatih dengan tekun. Namun setelah melewati satu masa, ia merasa masih belum mencapai kemajuan yang berarti. Salah satu kelemahannya adalah sering mengantuk bila sedang bermeditasi. Dengan menyadari kekurangannya ini, Miaofeng lalu bertekad untuk berlatih di tepi jurang dengan pertimbangan rasa takut untuk terjatuh ke dasar jurang akan membuatnya selalu terjaga.
Saat pertama bermeditasi, terlihat cukup berhasil, ia sanggup mempertahankan kesadarannya dalam jangka waktu yang cukup lama. Namun setelah melewati satu sesi waktu, akhirnya rasa kantuk menyerang dan benar saja dalam sekejap mata tubuhnya langsung terhempas ke dasar jurang. Ia tersentak, “Matilah aku sebelum mencapai keberhasilan!” Namun pada detik-detik yang menegangkan itu, tiba-tiba tubuhnya disanggah oleh sepasang tangan.
“Siapa yang menolongku?”
Tidak terlihat sosok makhluk satu pun, hanya terdengar sebuah suara menjawab, “Weituo, sang Pelindung Dharma.”
Miaofeng bertanya lebih lanjut, “Mengapa menolongku?”
Weituo menjawab, “Siapapun yang menjadi praktisi sejati, aku akan melindunginya. Inilah ikrarku terhadap Buddha.”
Mendengar jawaban ini, Miaofeng merasa sangat senang, lantas dengan rasa bangga bertanya, “Di dunia ini ada berapa banyak praktisi sejati sepertiku?”
Weituo menjawab, “Jumlahnya sebanyak pasir di Sungai Gangga. Karena melihat ketekunanmu, aku melindungimu. Tapi ternyata kamu malah menjadi sombong. Mulai sekarang, aku bersumpah tidak akan melindungimu lagi selama dua puluh kehidupan”.
Miaofeng yang awalnya begitu bangga disebut sebagai praktisi sejati, justru membuat Weituo kecewa. Semakin dipikirkan, Miaofeng semakin merasa malu dan bersalah, timbullah rasa penyesalan dalam dirinya. Ia lalu kembali ke tepi jurang untuk kembali bermeditasi dengan lebih tekun daripada sebelumnya. Sialnya, rasa kantuk masih saja datang menyerang. Ia terhempas untuk kedua kalinya. Kali ini dengan pasrah ia berkata dalam hati, “Tidak ada lagi yang menolongku kali ini.” Di tengah keputus-asaan ini, ternyata muncul lagi sepasang tangan yang sebelumnya pernah menolongnya.
“Bukankah selama dua puluh kehidupan tidak akan melindungiku lagi, mengapa sekarang kembali menolongku?” demikian tanya Miaofeng.
“Karena rasa bersalah dan penyesalan yang kau lakukan telah melampaui dua puluh kehidupan,” jawab Weituo.
Kisah Miaofeng ini mengajarkan kita bahwa rasa malu dan menyesal adalah sangat penting bagi praktisi Dharma, pun melukiskan betapa luhur dan konsistennya jiwa Weituo (Dharmapala Veda) dalam melaksanakan Jalan Bodhisattva sebagai Pelindung Dharma yang tidak memendam rasa kecewa ataupun mencampakkan praktisi yang berusaha memperbaiki diri.
Ikrar agung sebagai Pelindung Dharma sesungguhnya telah muncul sejak kalpa yang tak terhingga di masa lalu. Ikrar agung inilah yang menempatkan sang Jendral Surgawi ini sebagai Bodhisattva. Pada masa kalpa lalu yang tak terhingga, Veda merupakan salah satu dari seribu putra Raja Cakravartin yang bernama Fayi. Seribu putra raja ini kemudian dipastikan akan menjadi Buddha di era kalpa Bhadra, dengan Fayi sebagai calon Buddha yang keseribu.
Sebagai Buddha terakhir di kalpa Bhadra,
Veda berikrar untuk selalu muncul dalam wujud sebagai Pelindung Buddha Dharma. Sebagaimana diketahui, masa sekarang ini adalah masa kalpa Bhadra. Buddha pertama di era ini adalah Buddha Krakuchanda, selanjutnya adalah Buddha Kanakamuni, Buddha Kasyapa dan Buddha Sakyamuni. Inilah empat Buddha yang telah muncul di era kalpa Bhadra. Buddha ke-5 adalah Bodhisattva Maitreya, sedangkan Bodhisattva Veda adalah Buddha ke-1.000 dengan sebutan Buddha Rucika. Kata Rucika mengandung makna tangisan haru. Karena melindungi Dharma dan membantu para makhluk hidup mencapai pencerahan, Veda menangis haru dalam kesukacitaan, inilah makna nama Buddha Rucika.
Demikianlah keagungan Dharmapala Veda, Pelindung Dharma dan calon Buddha yang memiliki ikrar luhur. Sebagai siswa Buddha, kita sudah sepatutnya menjadikan Dharmapala Veda sebagai suri tauladan untuk selalu belajar dan berlatih dalam Dharma, agar Buddha Dharma dapat bertahan selamanya di dunia ini serta senantiasa hidup dalam batin setiap makhluk
Diposkan oleh hendri kom di 19.07